Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKinerja Aparatur Sipil Negara Di Kantor Camat Sojol Utara Kabupaten Donggala
Nama: NUR AWALINA
Tahun: 2024
Abstrak
NUR AWALINA B 101 20 169, dengan judul “Kinerja Aparatur Sipil Negara di Kantor Kecamatan Sojol Utara Kabupaten Donggala” Dibimbing Oleh Nawawi Natshir selaku pembimbing I bersama Nurhayati Hamid selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kinerja Aparatur Sipil Negara di Kantor Kecamatan Sojol Utara Kabupaten Donggala. Metode Penelitian yang digunakan Deskriptif Kualitatif, yaitu memberikan penjelasan yang sistematik, faktual atau nyata terhadap subjek atau data yang diperoleh di tempat penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara secara mendalam kepada informan, serta dokumentasi untuk mengumpulkan data yang diperlukan baik data primer maupun sekunder. Teknik penentuan informan dalam penelitian ini adalah purposive dengan jumlah 7 (tujuh) orang yakni 1 orang Sekretaris Camat, 1 kasih pemerintahan, 1 orang aparat desa, dan 4 orang Masyarakat. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Suyadi Prawirosentono dimana ada empat aspek yang digunakan dalam mengukur Kinerja. Empat aspek tersebut yaitu Efektivitas dan efesien, Tanggung Jawab, Disiplin dan Inisiatif. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukan bahwa Kinerja Aparatur Sipil Negara di Kantor Kecamatan Sojol Utara Kabupaten Donggala masih belum dapat di katakana mencapai tingkat yang baik secara keseluruhan. Karena ditinjau dari empat (4) aspek Teori Suyadi Prawirosentono terdapat empat (4) aspek yang belum maksimal dalam Kinerja yaitu Efektivitas masih kurang karena beberapa posisi belum terisi sehingga menghambat pelayanan. Kemudian aspek Tanggung jawab masih belum maksimal karena kehadiran pegawai yang tidak konsisten. Kedisiplinan masih kurang terjaga karena pelanggaran jam kerja seperti keterlambatan dan pulang lebih awal, dan aspek Inisiatif pegawai di Kantor Kecamatan Sojol Utara juga masih kurang efektif di karenakan beberapa pegawai belum sepenuhnya mematuhi peraturan dan adanya ketidakdisiplinan dalam menjalankan tugas dan perlu di perhatikan lebih lanjut untuk mendorong untuk memperkuat inisiatif pegawai agar dapat memberikan konribusi yang lebih baik. Kata Kunci: Efektivitas dan efesien, Tanggung Jawab, Disiplin dan Inisiatif.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up