Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKINERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM DONGGALA DI KOTA PALU
Nama: MOH IDIL SULAEMAN
Tahun: 2024
Abstrak
Moh Idil Sulaeman, Nomor Stambuk B101 19 089, dengan judul “Kinerja Karyawan Pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Uwe Lino Donggala Di Kota Palu”. Dibimbing oleh Nawawi Natsir selaku Pembimbing Utama bersama Abdul Hamid selaku Pembimbing Pendamping. Penelitian ini untuk mengetahui Kinerja Karyawan Pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Uwe Lino Donggala Di Kota Palu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif tipe deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data Miles dan Huberman yang terdiri dari kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan teori Robbins yang terdiri dari 3 (tiga) indikator yaitu motivasi, kemampuan, dan kesempatan. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja karyawan pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Uwe Lino Donggala di Kota Palu sudah cukup baik, tetapi dalam pemberian motivasi yang berupa materil tunjangan harus lebih diperhatikan lagi agar semuanya menjadi lebih merata untuk semua para karyawan, selain itu masih perlu evaluasi-evaluasi tentang kemampuan para karyawan dimana kemampuan sangatlah penting untuk sebuah organisasi. Dan untuk kesempatan itu kembali dari pribadi individu masing-masing yang ingin mengambil peluang kesempatan yang diberikan dan kedepannya bisa terlaksana terkait dengan pemberian kesempatan. Kata kunci: Kinerja, Motivasi, Kesempatan, Kemampuan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up