JudulManajemen Pasar Smart Di Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu |
Nama: HAYATI NIKMAH |
Tahun: 2024 |
Abstrak Hayati Nikmah B 101 19 074, dengan judul “Manajemen Pasar Smart di Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu”. Dibimbing oleh Mohammad Irfan Mufti selaku Pembimbing Utama dan Subhan Haris selaku Pembimbing Pendamping. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui manajemen Pasar Smart Pasangkayu, upaya solusi terkait permasalahan yang ada dan faktor penghambat proses manajemen di Pasar Smart Pasangkayu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif tipe deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi dengan 7 informan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data Miles dan Huberman 2014 yang terdiri dari kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan teori G.R. Terry yang mencakup perencanaan, pengorganisasian, penggerakan dan pengawasan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam manajemen Pasar Smart terdapat dua tujuan utama, yaitu menjadikan Pasar Smart dikelola oleh UPTD dengan terlebih dahulu meningkatkan kualitas pasar baik segi fisik maupun pelayanan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hasil yang didapatkan adalah bahwa beberapa rencana telah disiapkan, namun terkendala anggaran yang belum tersedia untuk melaksanakannya. Petugas pasar masih belum maksimal dalam menjalankan fungsinya, kerjasama masyarakat yang kurang untuk peningkatan kualitas pasar, serta pengawasan pihak terkait belum efektif. Kata Kunci : Manajemen, Perencanaan, Pengorganisasian, Penggerakan, Pengawasan, Pasar Smart Pasangkayu |