Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPELAYANAN PENDAFTARAN TANAH DIKANTOR PERTANAHAN KABUPATEN MOROWALI
Nama: ELMA FITRIA
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Elma Fitria B 101 19 055, dengan judul “Pelayanan Pendaftaran Tanah Di Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali”. Dibimbing oleh Bapak Slamet Riadi bersama Bapak Rachmad Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali, tujuan penelitian ini untuk mengetahui Kualitas Pelayanan yang ada Di Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali. Penelitian ini menggunakan tipe penelitian deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini menentukan informan menggunakan metode purposive.Tehnik analisis data Model analisis data yang digunakan peneliti adalah model interaktif Miles, Huberman, dan Saldana (2014: 12- 14). Komponen dalam analisis data Miles, Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 4 (empat) orang yaitu terdiri dari dua pegawai Kantor Pertanahan dan dua 2 orang Masyarakat penerima layanan sertifikat tanah. Dalam teknik pengumpulan data, penulis menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan tinjauan literatur. Penelitian ini menggunakan Teori Zeithaml, Parasuraman & Berry (1990) yang menyatakan ada lima aspek yakni Tangibles (Bukti langsung), Reliability (Kehandalan), Responsiveness (Daya tanggap), Assurance (Jaminan), dan Empaty (Empati). Berdasarkan hasil penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa Pelayanan Pendaftaran Tanah di kantor Pertanahan Kabupaten Morowali sudah baik namun belum maksimal. Hal ini dapat ditinjau dari lima aspek, dimana ada Empat aspek yang sudah berjalan dengan baik yaitu aspek Tangibles , Responsiveness, Assurance dan Empaty dan satu aspek yang belum berjalan dengan baik yaitu aspek Reliability waktu penyelesian pengurusan sertifikat tanah masih belum sesuai dengan ketentuan atau harapan masyarakat dalam mengatasi permasalahan tersebut. Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Bukti langsung, Kehandalan, Daya tanggap, Jaminan dan Empati.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up