Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA PADA KANTOR DESA SAUSU TRANS KECAMATAN SAUSU KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: FEBRIYANTI AINUN TNURJIHAD Y
Tahun: 2023
Abstrak
Febriyanti Ainun TnurJihad Y B 101 19 020 Judul Skripsi “Manajemen Sumber Daya Manusia pada Kantor Desa Sausu Trans Kecamatan Sausu Kabupaten Parigi Moutong” Pembimbing utama Ibu Mustainah dan Pembimbing pendamping Bapak M. Kafrawi Al-Kafiah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Manajemen Sumber Daya Manusia pada Kantor Desa Sausu Trans Kecamatan Sausu Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini menggunakan teori Pandi Afandi yang meliputi lima indikator yaitu Tugas Kerja, Kualitas Kerja, Kuantitas, Ketepatan Waktu dan Evektifitas Biaya. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi. Berdasarkan hasil peneltian bahwa manajemen sumber daya manusia pada Kantor Desa Sausu Trans Kecamatan Sausu Kabupaten Parigi Moutong pada aspek tugas kerja pada kantor desa Sausu Trans dapat dilihat bahwa para apratur desa Sausu Trans dalam pelaksanaan dan penempatan tugasnya sudah sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya masing-masing akan tetapi, para aparatur desa masi belum memahami dalam pengerjaan tugas pokoknya dikarenakan belum adanya pelatihan bimtek terhadap para aparatur desa yang lainnya, sehingga dalam aspek tugas kerjanya masih belum berjalan dengan maksimal. Aspek kualitas kerja pada kantor desa Sausu Trans aparatur desa sudah melaksanakan kerjanya dengan baik, dan mereka bertanggung jawab terhadap apa yang mereka kerjakan, akan tetapi dalam mendukung kualitas kerjanya sarana dan prasarananya masih kurang memadai. Aspek kuantitas dapat diketahui bahwa dalam kerjanya sudah berjalan dengan baik dan sesuai dengan apa yang ditargetkan oleh instansi tersebut dan sudah menghasilkan jumlah kerja yang baik pula. Aspek ketepatan waktu dalam meneyelesaikan pekerjaannya dapat dikatakan cukup baik karena dalam penyelesaian kerjanya kira-kira hanya membutuhkan waktu satu hari kerja akan tetapi masih ada keterlambatan waktu dalam penyelesaian target kerja dan masih ada keterlambatan dalam pengurusan berkas pernikahan yang dilakukan. Aspek evektifitas biaya dapat dikatakan baik, dikarenakan dalam penggunaan biaya yang efektif kantor Desa Sausu Trans selalu berusaha menggunakan biayanya dengan baik misalnya dalam pelaksanaan kerjanyanya selalu memastikan terlebih dahulu pekerjaan yang dilakukan itu dengan benar dan tepat sehingga biaya yang digunakan tersebut, pasti dan menghasilkan kualitas yang baik. Kata kunci : Tugas Kerja, Kualitas Kerja, Kuantitas, Ketepatan Waktu, dan Efektivitas Biaya.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up