Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKUALITAS PELAYANAN DI PERSEROAN TERBATAS BANK RAKYAT INDONESIA CABANG MOROWALI
Nama: FARIDA
Tahun: 2022
Abstrak
FARIDA, Nomor Stambuk B 101 18 177. Dengan judul Kualitas Pelayanan di Perseroan Terbatas Bank Rakyat Indonesia Cabang Morowali. Di bimbing oleh Ani Susanti dan Nuraisyah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Kualitas Pelayanan di Perseroan Terbatas Bank Rakyat Indonesia Cabang Morowali. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Zeithaml dalam Hardiansyah ada lima dimensi yang digunakan untuk mengukur kualitas pelayanan yaitu Tangible (Bukti Fisik), Reliability ( Kehandalan), Responsiveness (Daya Tanggap), Assurance (Jaminan), dan Empathy (Empati). Informan dalam penelitian ini adalah 6 orang. Teknik yang digunakan untuk menentukan informan adalah Purpossive. Metode penelitian yang digunakan Deskriptif Kualitatif. Sedangkan Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik obseravasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa Kualitas Pelayanan di Perseroan Terbatas Bank Rakyat Indonesia Cabang Morowali belum dikatakan baik. Hal ini dapat dilihat dari dimensi Tangible (Bukti fisik) menunjukan bahwa sempitnya ruangan yang mengakibatkan kursi yang disediakan masih kurang, sehingga pada hari-hari tertentu sebagian nasabah harus mengantri dari luar ruangan, kemudian dari dimensi Reliability (Kehandalan) menunjukan bahwa sering terjadinya keterlamabatan dalam proses pelayanan terhadap nasabah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up