Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI PROGRAM KELUARGA HARAPAN DALAM PENANGGULANGAN KEMISKINAN DI DESA OGOAMAS II KECAMATAN SOJOL UTARA KABUPATEN DONGGALA
Nama: FADILA RAMADANI
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Fadila Ramadani stambuk B 101 18 147, dengan judul „?Implementasi Kebijakan Program Keluarga Harapan Dalam Penanggulangan Kemiskinan Di Desa Ogoamas II Kecamatan Sojol Utara Kabupaten Donggala??. Dibimbing oleh Intam Kurnia bersama Nurhayati Hamid Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi Program Keluarga Harapan Dalam Penanggulangan Kemiskinan Di Desa Ogoamas II Kecamatan Sojol Utara Kabupaten Donggala. Teori utama yang dijadikan acuan dalam penelitian ini adalah teori George Edward III yang mencakup, (1) Komunikasi, (2) Sumber Daya, (3) Disposisi, (4) Struktur Birokrasi. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara informan secara mendalam dan dokumentasi untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan berupa data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari keempat aspek Disposisi sudah berjalan dengan baik, sedangkan aspek Komunikasi, Sumber Daya dan Srtuktur Birokrasi belum berjalan dengan optimal hal ini di sebabkan belum terpenuhinya komuikasi yang baik sehinggah menghambat proses pengimplementasian program dan Sumber daya merupakan salah satu faktor penting dalam proses implementasi atau pelaksana suatu kebijakan dimana tanpa adanya dukungan dari Sumber Daya yang memadai baik berupa pendamping maupun kemampuan keahlian para pelaksana kebijakan dan Sturktur Birokrasi yang belum tepat sasaran. Kata kunci : Implementasi Kebijakan, Program Keluarga Harapan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up