Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulManajemen Perubahan Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Balai Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM) Kota Palu
Nama: PRATIWI
Tahun: 2022
Abstrak
Pratiwi, No Stambuk B101 18 051, dengan judul Skripsi “Manajemen Perubahan Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Balai Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM) Kota Palu”. Di bimbing oleh Dr. Syahruddin Hattab, M.Si dan Dra. Nurhayati Hamid, M.Si. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbandingan realitas perubahan yang terjadi sejak pandemi dan sebelum masa pandemi covid-19 di BPOM Kota Palu dan untuk mengetahui manajemen perubahan yang ada sejak pandemi covid-19 di BPOM Kota Palu. Teori yang digunakan adalah teori manajemen perubahan dengan pendekatan sistem oleh Kreitner dan Kinicki dalam Asep Saefullah dan Ahmad Rusdiana (2016:60-61), dimana ada empat indikator yang digunakan yaitu input, rencana strategis, target elemen perubahan dsn output. Metode penelitian yang digunakan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara dan dokumentasi untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan berupa data primer dan data sekunder. Dari hasil penelitian menunjukkan adanya perbandingan realitas perubahan yang terjadi sejak pandemi dan sebelum masa pandemi covid-19 di BPOM Kota Palu, adapun manajemen perubahan yang dihasilkan yakni terciptanya peningkatan kuantitas dan kualitas SDM, proker/kegiatan berjalan optimal saat pandemi covid-19, pelayanan publik meningkat, pengawasan tetap berjalan optimal pada masa pandemi, dan jangkauan media sosial meningkat Kata Kunci: Manajemen Perubahan, Pendekatan Sistem, dan Covid-19

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up