Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENANGGULANGAN PENYALAGUNAAN NARKOBA DI BADAN NARKOTIKA NASIONAL (BNN) SULAWESI TENGAH
Nama: ARHAM
Tahun: 2024
Abstrak
ABSTRAK Arham, Nomor Stambuk B 101 17 136, dengan judul “Implementasi Kebijakan Penanggulangan Penyalagunaan Narkoba Di Badan Narkotika Nasional (BNN) Sulawesi Tengah”. Di bimbing oleh Rizali Djaelangkara dan Abdul Hamid Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi kebijakan penanggulangan penyalahgunaan Narkoba pada BNN Sulawesi Tengah, dengan menggunakan teori implementasi kebijakan George Edward III (1980) yang mengukur keberhasilan implementasi berdasarkan 4 (empat) indikator yakni Komunikasi, Sumber Daya, Disposisi atau Sikap Pelaksana dan Struktur Birokrasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Deskriptif Kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan observasi lapangan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model interaktif Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukan bahwa BNN Provinsi Sulawesi Tengah memiliki kinerja yang baik dalam meningkatkan kebijakan penanggulangan penyalahgunaan narkotika, termasuk dalam aspek alur komunikasi, sumber daya, pelaksanaan, dan struktur birokrasi. Kata Kunci : Implementasi, Komunikasi, Disposisi, Struktur birokrasi, Narkoba, BNN

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up