JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDesa) DI DESA POMBALOWO KECAMATAN PARIGI KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: MUFIDA |
Tahun: 2021 |
Abstrak Mufida (B 101 16 020), dengan judul “Implementasi Kebijakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Pombalowo Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong” Pembimbing Nawawi Natsir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengapa Implementasi Kebijakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Pombalowo Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong masih mengalami beberapa kegagalan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian Kualitatif Deskriptif. . Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori Edward III dengan empat variabel komunikasi, sumber daya, disposisi, dan struktur birokrasi. Hasil penelitian yang di peroleh bahwa dalam Implementasi Kebiajakn Badan Usaha Milik Desa ( BUMDes) di Desa Pombalowo Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong belum terlaksana dengan baik melihat dari empat indikator , dari indikator komunikasih pemerintah daerah masih kurang melakukan sosialisasi pelatihan-pelatihan kepada asyarakat dan para pelaksana kebijakan, sumber daya belum di maksimalkan dengan baik, dan struktur kepengurusan masih kurang jelas serta masyarakat belum sepenuhnya memahami SOP yang ada, untuk kedepanya BUMDes Pomblowo di harapkan mampu memenuhi setiap tanggung jawabnya dan pemerintah harus lebih memperhatikan lagi para pelaksana kebiajakan agar kedepanya mampu meruba keadaan Desa Pombalowo. Kata Kunci : Komunikasi, Sumber Daya, Disposisi dan Struktur Birokrasi |