Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN MITIGASI BENCANA PADA KANTOR BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH KOTA PALU (STUDI KASUS TSUNAMI 28 SEPTEMBER 2018)
Nama: LISNAWATI HASANAH
Tahun: 2020
Abstrak
LISNAWATI HASANAH, Stambuk B 101 15 053. Judul Skripsi yaitu “Implementasi Kebijakan Mitigasi Bencana pada Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Palu (Studi Kasus Tsunami 28 September 2018)”. Pembimbing Nastainuddin Bolong. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran bagaimana implementasi kebijakan mitigasi bencana tsunami yang terjadi pada tanggal 28 September 2018 di Kota Palu. Teori yang digunakan adalah teori George C. Edward III yang terdiri dari 4 variabel, yaitu komunikasi, sumber daya, disposisi dan struktur birokrasi. Dasar penelitian ini adalah kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Informan yang dilibatkan dalam penelitian ini berjumlah 7 orang dengan penentuan informan menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan metode analisis data melalui pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian ini pengimplementasian kebijakan mitigasi bencana khusunya pada saat sebelum terjadinya bencana tsunami 28 September 2018 belum berjalan dengan baik, hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya yaitu minimnya anggaran yang tersedia sehingga program sosialiasi yang belum merata, rencana kontijensi tsunami yang tidak dapat dijadikan acuan untuk melakukan simulasi di karenakan habisnya masa berlaku rencana kontijensi tsunami, belum memadainya sumber daya baik dari segi kuantitas maupun kualitas serta sarana dan prasarana penunjang program yang belum memadai, implementor memiliki pemahaman kebijakan mitigasi bencana namun belum memadai, terdapat besarnya fragmentasi, sehingga hal ini menyebabkan pengimplementasian kebijakan mitigasi bencana tidak berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Kata Kunci : Komunikasi, Sumber Daya, Disposisi, Struktur Birokrasi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up