JudulEfektivitas Bimbingan Kelompok Untuk Meningkatkan Kepedulian Sosial Di SMPN 1 Pasangkayu |
Nama: IKE YUNITASARI |
Tahun: 2024 |
Abstrak IKE YUNITASARI, 2024. “EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK UNTUK MENINGKATKAN KEPEDULIAN SOSIAL REMAJA DI SMPN 1 PASANGKAYU ”. Skripsi, Program Studi Bimbingan Dan Konseling. Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Azam arifyadi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan peningkatan kepedulian sosial sebelum dan sesudah diberikan bimbingan kelompok untuk meningkatkan kepedulian sosial siswa. Subjek dalam penelitian ini adalah 8 siswa. Instrument utama digunakan dalam penelitian ini adalah angket kepedulian sosial. Data penelitian selanjutnya diolah dan di analisis secara deskriptif dan inferensial. Hasil analisis deskriptif menunjukan sebelum dilakukan bimbingan kelompok untuk meningkatkan kepedulian sosial siswa, dalam meningkatkan kepedulisn sosial terdapat 1atau 13% siswa yang mempunyai kategori kepedulian sosial yang sangat tinggi, terdapat 0% atau tidak ada siswa yang memiliki kategori kepedulian sosial yang tinggi, terdapat 4 atau 50% siswa yang memiliki kategori kepedulian sosial yang cukup, dan terdapat 3 atau 37% siswa yang memiliki kategori kepedulian sosial yang sangat rendah. Hasil analisis data deskriptif Data sesudah diberikan bimbingan kelompok siswa terdapat 7 atau 88% siswa memeiliki kepedulian sosial sangat tinggi, terdapat 1 atau 12% siswa memiliki kepedulian sosial yang tinggi, terdapat 0% siswa memiliki kepedulian sosial yang rendah dan sangat rendah . Berdasarkan hasil analisis data maka dapat dibuktikan bahwa Bimbingan Kelompok mempengaruhi peningkatan Kepedulian sosial siswa kelas VIII A, VIII B dan VIIIC SMPN 1 Pasangkayu. Kata Kunci :Bimbingan kelompok, kepedulian sosial |