JudulPENGEMBANGAN LAYANAN BIMBINGAN BELAJAR BERBASIS MODEL COOPERATIVE SCRIPT |
Nama: MOHAMAD ILHAM TANE |
Tahun: 2022 |
Abstrak ABSTRAK Mohamad Ilham Tane, 2022.“Pengembangan Layanan Bimbingan Belajar Berbasis Model Cooperative Script”. Skripsi Program Studi Bimbingan dan Konseling Jurusan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako, Pembimbing Azam Arifyadi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan suatu model dan mengetahui kelayakan model layanan bimbingan belajar berbasis model cooperative script. Subjek pada penelitian pengembangan ini adalah dua orang dosen bimbingan dan konseling Universitas Tadulako, satu orang Guru Bimbingan dan Konseling SMP Negeri 2 Palu, dan satu orang Guru Bimbingan dan Konseling SMA Negeri 1 Palu yang dipilih langsung oleh pembimbing skripsi sesuai bidang keahlian produk yang dikembangkan. Penelitian pengembangan ini dilaksanakan dengan menggunakan model penelitian pengembangan Borg and Gall yang telah dimodifikasi. Metode pengumpulan data yang digunakan berupa lembar pernyataan untuk memperoleh data kualitatif yang berupa uraian, saran, dan masukan dari subjek uji ahli. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Data kualitatif yang diperoleh dari lembar penilaian selanjutnya dianalisis secara deskriptif. Hasil uji ahli menunjukkan bahwa penilaian ahli dua orang dosen bimbingan dan konseling yang berinisial H dan RS mendapatkan penilaian kategori baik; hasil penilaian ahli Guru Bimbingan dan Konseling SMP Negeri 2 Palu yang berinisial S. mendapatkan penilaian kategori baik; sedangkan hasil uji ahli Guru bimbingan dan Konseling SMA Negeri 1 Palu yang berinisial BA menunjukkan hasil penilaian kategori baik. Dengan demikian, layanan bimbingan belajar berbasis model cooperative script dianggap layak diterapkan oleh Guru Bimbingan dan Konseling di sekolah untuk mengatasi permasalahan siswa. Kata Kunci : Layanan bimbingan belajar, berbasis model cooperative script ABSTRACT Mohamad Ilham Tane, 2022 Development Of Cooperative Script Model Learning Based Counseling Service, Guidance and Counselling Study Program, Education Science Department Teacher Training and Education Faculty, Tadulako University, Supervisor Azam Arifyadi. The goal of this study was to create a model and assess the viability of the counseling service with a cooperative script approach model. The subjects of this development research were two Guidance and Counseling lecturers at Tadulako University, one Guidance and Counseling Teacher at SMP Negeri 2 Palu, and one Guidance and Counseling Teacher at SMA Negeri 1 Palu chosen by the researcher' supervisor based on the product's field of expertise. This development research used a modified Borg and Gall development research model. The data collection method to obtain qualitative data was a consent form of descriptions, suggestions, and input from the expert. The descriptive qualitative analysis technique was employed to analyze the data. The qualitative data collected from the assessment sheets were then descriptively examined. The expert test results showed that the expert assessment of two guidance and counseling lecturers with the initials H and RS received a good category assessment; the expert assessment of the Guidance and Counseling Teacher of SMP Negeri 2 Palu, with the initials S., received an assessment in the good category; and the expert test results for Guidance and Counseling Teachers at SMA Negeri 1 Palu with the initials BA showed the results of the. Thus, the cooperative script approach to counseling services is considered feasible to be applied by Guidance and Counseling Teachers in schools to solve student problems. Keywords: counseling services, cooperative script approach, guidance and counseling |