Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENERAPAN LAYANAN KONSELING KELOMPOK TEKNIK BEHAVIOR CONTRACT UNTUK MENGURANGI PERILAKU PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS XI SMA NEGERI 8 PALU
Nama: ANISA MUHAMAD
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Permasalaham dalam penelitian ini adalah apakah tingkat perilaku prokrastinasi akademik sesudah diberikan layanan konseling, kelompok teknik behavior contract lebih rendah dibandingkan dengan sebelum diberikan layanan konseling kelompok teknik behavior contract tujuan utama penelitian ini untuk menjelaskan penerapan layanan konseling kelompok teknik behavior contract untuk mengurangi perilaku prokrastinasi akademik siswa. Subjekl dalam penelitian ini berjumlah 10 orang siswa pada kelompok ekperimen dan 10 orang siswa pada kelompok kontrol pemberian angket dilakukan sebanyak dua tahap yakni tahap pertamasebelum dilaksanakan layanan konseling kelompok teknik behavior contract dan tahap kedua setelah dilaksanakan layanan konseling kelompok teknik behavior contract data penelitian selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif dan analisis inferensial dengan menggunakan rumus independent sample t-test. Hasil analisis deskriptif diperoleh data perilaku prokrastinasi akademik teknik behavior contract, sesudah diberikan layanan konseling kelompok teknik behavior contract yaitu 50% siswa yang memiliki perilaku prokrastinasi akademik sedang, 50% siswa memiliki perilaku prokrastinasi akademik rendah, dan tidak ada siswa yang memiliki perilaku prokrastinasi akademik tinggi. Hasil penelitian menunjukan perilaku prokrastinasi akademik siswa sesudah mengikuti layanan konseling kelompok teknik behavior contract lebih rendah dibandingkan sebelum mengikuti layanan konseling kelompok teknik behavior contract. Kata Kunci : Behavior Contract, Layanan Konseling Kelompok, Prokrastinasi Akademik

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up