JudulPENGARUH LAYANAN INFORMASI PEMAHAMAN DIRI DISERTAI VIDEO EDUKASI UNTUK MENINGKATKAN PERCAYA DIRI SISWA KELAS XI SMK NEGERI 1 PARIGI |
Nama: NUR TRIVIA |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Nur Trivia, 2021. Pengaruh Layanan Informasi Pemahaman Diri Disertai Video Edukasi Untuk Meningkatkan Percaya Diri Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Parigi. Skripsi, Program Studi Bimbingan dan Konseling, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing Munifah. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi percaya diri siswa setelah mengikuti layanan informasi Pemahaman Diri Disertai Media Video Edukasi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan subjek penelitian sebanyak 25 orang siswa. Instrumen penelitian ini adalah angket percaya diri siswa. Data penelitian selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif dan analisis inferensial. Analisis inferensial menggunakan teknik statistik dengan rumus uji t (satu ekor) pada taraf signifikan 95%. Hasil deskriptif sebelum diberikan layanan informasi Pemahaman Diri Disertai Media Video Edukasi, terdapat 12% siswa yang memiliki percaya diri sedang, 68% siswa yang memiliki percaya diri rendah.dan 20% siswa yang memiliki percaya diri sangat rendah. Sesudah diberikan layanan informasi Pemahaman Diri, terjadi peningkatan percaya diri siswsa yaitu 16% siswa yang memiliki percaya diri tinggi, 28% siswa yang memiliki percaya diri sedang, 56% siswa yang memiliki percaya diri rendah. Hal ini berarti nilai t hitung>t tabel atau 11,6 >1,71 dengan demikian hipotesis nol diterima.Hasil penelitian menunjukan bahwa ada pengaruh positif Layanan Informasi Pemahaman Diri Disertai Media Video Edukasi Untuk Meningkatkan Percaya Diri Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Parigi. Kata kunci : Layanan Informasi pemahaman diri, percaya diri. |