Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERBANDINGAN INTENSITAS BELAJAR MAHASISWA BK FKIP UNTAD YANG TINGGAL DENGAN YANG TIDAK TINGGAL BERSAMA ORANG TUA DI UNIVERSITAS TADULAKO
Nama: RISKA YUNIAR
Tahun: 2023
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan intensitas belajar mahasiswa BK FKIP Untad yang tinggal dengan yang tidak tinggal bersama orang tua, serta menjelaskan intensitas belajar mahasiswa BK FKIP Untad yang tinggal lebih tinggi dibandingkan dengan mahasiswa BK FKIP Untad yang tidak tinggal bersama orang tua. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Sampling Puposive dengan sampel sebanyak 50 mahasiswa serta menggunakan metode komparatif. Sebelum melakukan penelitian, angket terlebih dahulu diuji validitas, reliabilitas, dan normalitas. Hasil analisis deskriptif menunjukkan perbedaan intensitas belajar, pada mahasiswa yang tinggal bersama orang tua terdapat 7 atau 28% memiliki klasifikasi intensitas belajar sangat tinggi, sedangkan mahasiswa yang tidak tinggal bersama orang tua terdapat 10 atau 40% memiliki klasifikasi intensitas belajar sangat tinggi. Hasil uji independent sample t test diperoleh nilai thitung -0,774 dan ttabel 1,68, kondisi ini berarti nilai thitung<ttabel atau -0,774<1,68 (hipotesis nol diterima). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa intensitas belajar mahasiswa BK FKIP Untad yang tinggal bersama orang tua lebih rendah dibandingkan mahasiswa BK FKIP Untad yang tidak tinggal bersama orang tua di Universitas Tadulako. Kata Kunci : Intensitas Belajar, Mahasiswa

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up