JudulTEKNIK MODELING SIMBOLIK UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PSIKOLOGIS SISWA KORBAN CYBERBULLYING KELAS X SMA NEGERI 9 PALU |
Nama: JULPA |
Tahun: 2023 |
Abstrak Julpa, 2022. Teknik Modeling Simbolik Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Psikologis Siswa Korban Cyberbullying Kelas X SMA Negeri 9 Palu. Skripsi, Program Studi Bimbingan Dan Konseling, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako, Pembimbing Durrotunnisa. Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah apakah kesejahteraan psikologis siswa korban cyberbullying sesudah mengikuti konseling kelompok teknik modeling simbolik mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan sebelum mengikuti konseling kelompok teknik modeling simbolik. Tujuan utama penelitian ini adalah menjelaskan efektivitas konseling kelompok teknik modeling simbolik dalam meningkatkan kesejahteraan psikologis siswa korban cyberbullying. Subjek dalam penelitian adalah 10 orang siswa. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket kesejahteraan psikologis siswa. Data penelitian selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif dan analisis inferensial dengan menggunakan rumus wilcoxon sign rank test. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa sebelum mengikuti konseling kelompok teknik modeling simbolik, 50% memiliki tingkat kesejahteraan psikologis rendah, dan 50% siswa memiliki tingkat kesejahteraan psikologis sedang. Sesudah mengikuti konseling kelompok teknik modeling simbolik, terjadi peningkatan kesejahteraan psikologis siswa, jika dilihat dari perolehan skor tapi tidak signifikan, jika dilihat dari klasifikasi hanya 20% siswa yang mengalami peningkatan kesejahteraan psikologis dari rendah ke sedang. Hasil analisis inferensial menunjukkan bahwa tingkat kesejahteraan psikologis siswa korban cyberbullying SMA Negeri 9 Palu sesudah mengikuti konseling kelompok teknik modeling simbolik meningkat dibandingkan dengan sebelum mengikuti konseling kelompok teknik modeling simbolik. Kata Kunci: Konseling Kelompok, Teknik Modeling Simbolik, Kesejahteraan Psikologis Siswa, Cyberbullying |