Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Teknik Sosiodrama Terhadap Peningkatan Perilaku Sopan Santun Kelas X Teknik Sepeda Motor B SMK Muhammadiyah 1 Palu
Nama: ISMI DWI SASKIAH
Tahun: 2019
Abstrak
Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh teknik sosiodrama terhadap peningkatan perilaku sopan santun pada siswa.Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan pengaruh teknik sosiodrama terhadap peningkatan perilaku sopan santun.Subjek penelitian ini berjumlah 10 orang siswa yang terdaftar pada tahun ajaran 2018/2019.Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data penelitian ini adalah angket perilaku sopan santun.Data yang terkumpul selanjutnya diolah dan dianalisis secara deskriptif dan inferensial.Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan teknik statistikuji-t (Wilcoxon sign rank test) pada taraf kepercayaan 95%. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa perilaku sopan santun sebelum dilaksanakan teknik sosiodrama ada 40% siswa memiliki perilaku sopan santun yang rendah dan 30% siswa memiliki perilaku sopan santun yang sangat rendah. Sesudah dilaksanakan teknik sosiodrama, ada 30% siswa memiliki perilaku sopan santun yang sangat tinggi dan 60% siswa memiliki perilaku sopan santun yang tinggi. Hasil analisis inferensial menunjukan bahwa H0¬ ditolak (tidak diterima) dengan hasil perhitunganniali Thitung<Ttabel atau 1 < 11 yang berbunyi tidak ada pengaruh teknik sosiodrama terhadap peningkatan perilaku sopan santun siswa kelas X Teknik Sepeda Motor B SMK Muhammadiyah 1 Palu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh teknik sosiodrama terhadap peningkatan perilaku sopan santun siswa kelas X Teknik Sepeda Motor B SMK Muhammadiyah 1 Palu.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up