Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMENGURANGI PERILAKU MEMBOLOS MELALUI LAYANAN KONSELING KELOMPOK PENDEKATAN BEHAVIORAL (TEKNIK PENGKONDISIAN OPERAN) PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 15 PALU
Nama: DESLIN NATALIA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Deslin natalia, 2018. Mengurangi perilaku membolos siswa melalui layanan konseling kelompok pendekatan behavioral (teknik pengkondisian operan) pada siswa kelas VIII Smp Negeri 15 Palu. Skripsi, Program Studi Bimbingan dan Konseling, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing (I) Abd. Munir. Pembimbing (II) Munifah. Permasalahan pokok dalam penelitian ini adalah apakah penerapan konseling kelompok pendekatan behavioral teknik pengkondisian operan dapat mengurangi perilaku membolos siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengurangi perilaku membolos siswa melalui konseling kelompok pendekatan behavioral teknik pengkondisian operan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan yang dilaksanakan dalam dua siklus menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart. Setiap siklusnya terdiri atas empat tahap, yaitu: perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini terdiri dari 6 siswa kelas VIII, dengan pertimbangan bahwa subjek sering melakukan tindakan membolos. Jenis tindakan yang dilakukan adalah pemberian layanan konseling kelompok melalui pendekatan behavioral dengan teknik pengkondisian operan yang dilaksanakan 2 siklus dan 6 tindakan. Teknik pengumpulan data menggunakan dua instrumen, yaitu: Pedoman observasi dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah dilaksanakan siklus I, presentase perilaku membolos siswa berkurang sebesar 26,88%. Sedangkan pada siklus II presentase perilaku agresif verbal siswa berkurang sebesar 59,05%. Hasil penelitian ini menunjukkan tingkat keberhasilan dari pelaksanaan layanan konseling kelompok melalui pendekatan behavioral dengan teknik pengkondisian operan pada siklus II yang di perbaiki berdasarkan hasil refleksi dari siklus I. Jadi dapat disimpulkan bahwa perilaku membolos siswa kelas VIII di SMP Negeri 15 Palu berkurang dengan menggunakan layanan konseling kelompok pendekatan behavioral teknik pengkondisian operan. Kata Kunci : Perilaku membolos, Layanan konseling kelompok pendekatan behavioral teknik pengkondisian operan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up