Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMENINGKATKAN HASIL BELAJAR KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK MELALUI METODE PEMBERIAN TUGAS DI TK MARANATHA KAWUA KABUPATEN POSO
Nama: DELVIN ARNI MENONGKO
Tahun: 2019
Abstrak
Permasalahan pokok dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan motorik halus anak di TK Marantha Kawua Kabupaten Poso sehingga yang berdampak pada rendahnya aktivitas anak selama pembelajaran berlangsung yang secara tidak langsung berdampak pula pada hasil belajar anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperbaiki proses pembelajaran dengan cara menerapkan metode pemberian untuk meningkatkan hasil belajar anak di TK Marantha Kawua kabupaten Poso Penelitian ini dilaksanakan di TK Marantha Kawua dengan jumlah 20 orang anak. Rancangan penelitian yang digunakan mengacu pada model Kemmis Mc. Taggart yang terdiri dari 4 tahap yaitu perenrencana, pelaksanaaan tindakan, observasi, dan refleksi. Cara pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, Tanya jawab. Selanjutnya data yang terkumpul dianalisa secara kualitatif dengan teknik presentasi. Hasil penelitian disimpulkan bahwa melalui pemberian tugas dapat meningkatkan hasil belajar anak. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan pada siklus pertama kemampuan anak menjahit gambar baju meningkat menjadi 45%. Mewarnai gambar baju meningkat menjadi 40%. Kemudian melipat kertas menjadi bentuk baju meningkat menjadi 50%, sehingga dapat diketahu peningkatan rata-rata sebesar 45?ri hasil sebelum tindakan. Selanjutnya pada siklus kedua terjadi peningkatan secara signifikan yaitu menjahit gambar baju dari 45% meningkatkan menjadi 55%. Mewarnai gambar baju dari 40% meningkat menjadi 65%. Kemudian melipat kertas menjadi bentuk baju dari 50% meningkat menjadi 65%. Dengan demikian, terjadi peningkatan ratarata 16,66?ri siklus pertama ke siklus kedua. Sedangkan jika dilihat dari sebelum tindakan terjadi peningkatan rata-rata ke siklus pertama sebesar 3I,67?n kesiklus kedua sebesar 93,33% kategori sangat baik dan baik.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up