JudulANALISIS VO2MAX DAN JARAK TEMPUH PEMAIN SEPAK BOLA TIM SARUDE FC DI KECAMATAN SARJO KABUPATEN PASANGKAYU |
Nama: KURNIASHANDY |
Tahun: 2022 |
Abstrak ABSTRAK Kurnia Shandy, 2022. Analisis Vo2Max Dan Jarak Tempuh Pemain Sepak Bola Tim Sarude FC. Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi. Jurusan Ilmu Pendidikan. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Tadulako. Pembimbing Marhadi. Penelitian ini dilatar belakangi kondisi Vo2Max dan jarak tempuh pemain sepak bola yang baik sangatlah menunjang penampilan seorang pemain sepak bola, penampilan Vo2Max dan jarak tempuh pemain sepak bola yang buruk tentunya akan berdampak buruk pula pada penampilan dan taktiknya. Peneliti ingin mengetahui kemampuan kemampuan Vo2Max dan jarak tempuh pemain sepak bola sarude Fc di kecamatan sarjo kabupaten pasangkayu. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kemampuan Vo2Max dan jarak tempuh pemain sepak bola sarude FC. Teknik pengumpulan data menggunakan bleep test untuk Vo2Max dan Jam tangan Skmei 1626 untuk jarak tempuh pemain sepak bola sebagai pengumpulan data. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini ada Total Sampling. Instrumen yang di gunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan bleep test dan jam tangan Skmei 1626. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan bentuk analisis dengan bleep test dan permainan sepak bola sebagai pengumpulan data. Dari hasil analisis data Vo2Max berada pada kategori “Sedang”. berjumlah 8 sampel atau 72.73?ri 11 sampel. Hal ini menunjukkan bahwa kurangnya aktifitas olahraga dimasa pandemi COVID-19 menyebabkan penurunan daya tahan tubuh atau penurunan kardiorspirasi para pemain sepak bola Sarude FC. Sedangkan hasil jarak tempuh pemain sepak bola Sarude FC, menyatakan bahwa terdapat perbedaan jarak tempuh pada setiap posisi pemain sepak bola, pemain tengah merupakan urutan posisi jarak tempuh yang paling baik dibandingkan posisi pemain depan dan belakang, Hal ini menunjukkan bahwa dalam permainan sepak bola pemain tengahlah (Midfielder) yang memiliki daya jelajah paling tinggi diantara posisi pemain yang lain. Kata Kunci : Analisis, Vo2Max dan Jarak Tempuh, Permainan Sepak Bola. |