JudulPROFIL KONDISI FISIK PEMAIN SEPAK BOLA U-15 PADA SEKOLAH SEPAK BOLA DI KOTA PALU (SSB PETOBO) |
Nama: MIFTAHUL ULUM |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK MIFTAHUL ULUM, 2020 “Profil Kondisi Fisik Pemain Sepak Bola di Kota Palu (SSB Petobo)”. Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan Dan Rekreasi. Universitas Taddulako. Pembimbing Tri murtono. Berdasarkan permasalahan dalam penelitian ini terfokus bagaimana, profil kondisi fisik atlet sepak bola usia 15 tahun pada sekolah sepak bola di kota palu (SSB Petobo), Adapun tujuan penelitian Ingin mengetahui profil kondisi fisik atlet sepak bola usia 15 tahun di kota palu (SSB Petobo). Metode penelitian yang digunakan adalah survei profil kondisi fisik pemain bola di kota palu. Jenis penelitian ini adalah deskriptif. Instrument penelitian yang digunakan dalam penelitian ini untuk pengambilan data yang berkaitan dengan profil kondisi fisik pada Sekolah sepak bola Petobo, dengan menggunakan 6 test yaitu, keletukan, kecepatan, kekuatan daya tahan, kelincahan, dan power. Hasil keseluruahan test dapat disimpulkan tingkat kondisi fisik pemain sepak bola U-15 SSB Petobo. yang termasuk dalam kategori baik sekali ada 2 pemain jika di hitung dalam persen 17%, yang termasuk kategori baik ada 3 pemain jika dihitung dalam persen 25%, kategori sedang ada 3 pemain jika dihitung dalam persen 25% kategori kurang ada 2 pemain jika dihitung dalam persen 17%, kategori kurang sekali ada 2 jika dihitung dalam persen ada 17%. Setelah diketahui hasil dari data penelitian dengan menggunakan test di atas maka kondisi fisik pemain sepak bola U-15 SSB Petobo masih bias di kategorikan sedang. Kata Kunci : Profil, Kondisi, fisik. |