JudulMINAT SISWA TERHADAP PEMBELAJARAN PJOK PASCA PANDEMIK COVID¬¬ 19 DI SMP NEGERI 30 SIGI KELAS VII DAN VIII |
Nama: INDRA JOSHUA GRINALDI |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK Permasalahan yang di kaji dalam penelitian ini adalah bagaimana minat siswa terhadap pembelajaran PJOK?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui minat siswa terhadap pembelajaran PJOK di SMP Negeri 30 sigi. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas VII dan VIII di SMP Negeri 30 Sigi. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan angket. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat di tarik kesimpulan, bahwa minat siswa SMP Negeri 30 Sigi sebagai berikut, Berdasarkan tabel keseluruhan SMP Negeri 30 Sigi dapat di lihat bahwa minat siswa yang berjumlah 86 siswa. Di peroleh (13,3%) yang mempunyai klasifikasi minat sangat tinggi, (39,8%) yang mempunyai klasifikasi minat tinggi, (31,6%) yang mempunyai klasifikasi minat rendah, (15,1%) yang mempunyai klasifikasi minat sangat rendah. Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa minat siswa SMP Negeri 30 Sigi yaitu rata-rata 39,8% atau dalam kategori tinggi. Kata Kunci: Minat, Pembelajan PJOK, Covid 19.? |