Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
Judul Survei Minat Siswa Pada Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 2 Bungku Utara
Nama: I WAYAN SUASTIKA
Tahun: 2020
Abstrak
I Wayan Suastika. 2020. Survei Minat Siswa Pada Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 2 Bungku Utara. Skripsi, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. Pembimbing Jumain, S.Pd, M.Pd. Permasalahan dalam peneltian ini yaitu minat Siswa Pada Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 2 Bungku Utara. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui besarnya Minat Siswa SMP Negeri 2 Bungku Utara Pada pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Siswa yang berjumlah 31 orang. Jenis penelitian ini adalah penelitian angket dengan menggunakan teknik survei. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data adalah berupa kuesioner/angket, observasi dan dokumentasi. Lokasi penelitian adalah sekolah SMP Negeri 2 Bungku Utara. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik angket, jenis angket yang digunakan berupa angket tanya jawab. Faktor-faktor Minat yang diamati adalah faktor intrinsik dan faktor ekstrinsik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat siswa pada pelajaran penjasorkes terhadap hasil belajar siswa SMP Negeri 2 Bungku Utara. Karena dihitung secara umum memiliki presentase 87,52% masuk dalam kategori tinggi, dengan 3 indikator yaitu: Aktivitas sebanyak 91,24%, Perhatian sebanyak 78,06%, dan Tertarik sebanyak 94,62%. Sedangkan faktor ekstrinsik 79,03?ngan 2 indikator yaitu: Peranan Guru sebanyak 85,48%, Fasilitas sebanyak 75,58%. Sehingga faktor intrinsik lebih mempengaruhi minat siswa SMP Negeri 2 Bungku Utara Pada Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar Siswa. Jadi minat siswa pada pelajaran penjasorkes tergolong tinggi, maka hasil belajar siswa pun meningkat. Kata Kunci : Siswa, Minat, Pelajaran Penjasorkes Terhadap Hasil Belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up