Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSURVEI MINAT SISWA SMA LABSCHOOL UNTAD PALU DALAM MENGIKUTI KEGIATAN EKSTRAKULIKULER FUTSAL
Nama: MOHAMAD DWIYAN`
Tahun: 2019
Abstrak
Mohamad Dwiyan 2019, Survei Minat Siswa SMA Labschool UNTAD Palu dalam mengikuti kegiatan ekstrakulikuler futsal. Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing (1) Drs.Hendrik Mentara, S.Pd, M.Pd, Pembimbing (2) Hendra Iskandar, S.Pd, M.Pd Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat siswa SMA Labschool UNTAD Palu dalam mengikuti kegiatan ekstrakulikuler futsal. Merupakan penelitian non eksperimen yang teknik pengumpulan datanya menggunakan kuesioner (angket) yaitu dengan memberikan seperangkat pertanyaan tertulis kepada responden untuk dijawab. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling purposive yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu, pertimbangan yang digunakan oleh peneliti untuk menentukan sampel adalah minat siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrakulikuler futsal berjumlah 42 orang. Teknik analisis data menggunakan rumus presentase diperoleh 62% menjawab “ya” rasa senang yang timbul karena pengaruh dari dalam diri sendiri (intrinsik) sedangkan 38% menjawab “tidak”. Dan hasil analisis persentase diperoleh 53% menjawab “ya” rasa senang yang timbul karena pengaruh dari luar (ekstrinsik) sedangkan 47% menjawab “tidak”. Jadi kesimpulan adalah lebih besar minat siswa SMA Labschool UNTAD Palu dalam mengikuti kegiatan ektrakulikuler futsal yang timbul karena pengaruh dari dalam diri sendiri. Kata Kunci : Minat; Ekstrakulikuler; Futsal.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up