Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH LATIHAN SHUTTLE RUN TERHADAP KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA DALAM PERMAINAN FUTSAL PADA TIM FUTSAL PUTRI CHICAS
Nama: Andini Pratiwi
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Andini Pratiwi, 2019. Pengaruh Latihan shuttle run terhadap kemampuan menggiring bola dalam permainan futsal pada tim futsal putri chicas. Hasil Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Unuversitas Tadulako. Pembimbing (I) Jumain, Pembimbing (II) Hendra. Masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh latihan shuttle run terhadap kemampuan menggring bola dalam permainan futsal pada tim futsal putri chicas? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan menggiring bola dalam permainan futsal pada tim futsal putri chicas. Penlitian ini termaksud dalam penelitian eksperimen semu. Desain penelitian ini randomized grop pretestposttest design. Populasi penelitiannya adalah tim futsal putri chicas berjumlah 14. Sampel yang diambil dari hasil Purposive Sampling berjumlah 14 siswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Ada pengaruh latihan shuttle run terhadap kemampuan menggiring bola pada tim futsal putri chicas, dengan nilai thitung 5.036 < t-tabel 2.160, dengan tingkat signifikan 0.000 < 0.05, dengan peningkatan presentase sebesar 2.19%. (2) Latihan shuttle run dapat mempengaruhi kemampuan menggiring bola dalam permainan futsal pada tim futsal putri chicas. Kata Kunci : shuttle run, menggiring bola.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up