JudulPENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BONEKA TANGAN TERHADAP KETERAMPILAN ANAK BERBICARA PADA MASA PANDEMIC COVID 19 DI KELOMPOK B TK PKK BERINGIN MASIGI KECAMATAN PARIGI KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: KURNIA NASIR |
Tahun: 2022 |
Abstrak ABSTRAK KURNIA NASIR. (2022). Pengaruh Penggunaan Media Boneka Tangan Terhadap Keterampilan Anak Berbicara Pada Masa Pandemic Covid 19 Di Kelompok B TK PKK Beringin Masigi Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong. Skripsi. Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini. Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. Pembimbing (1) Andi Agusniatih. Masalah dalam penelitian ini adalah keterampilan anak berbicara belum berkembang sesuai harapan. Tujuan dari peneletian ini adalah untuk mengetahui penerapan penggunaan media boneka tangan terhadap keterampilan anak berbicara. Peneletian ini tentang penerapan penggunaan media boneka tangan terhadap keterampilan anak berbicara pada masa pandemic covid 19 di kelompok B TK PKK Beringin Masigi Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Kualitatif. Dengan subjek 14 orang anak yang terdiri dari 6 anak laki-laki dan 8 anak perempuan, terdaftar pada tahun ajaran 2020/2021. Tehnik pengumpulan data di lakukan melalui (1) observasi (2) wawancara dan (3) dokumentasi. Hasil keterampilan berbicara anak sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan boneka tangan dari aspek mengajukan pertanyaan untuk kategori BSB dari 0% menjadi 64,3%, kategori BSH dari 28,6% menjadi 35,7%, kategori MB dari 35,7% menjadi 0%, dan kategori BB dari 35,7% menjadi 0%. Sedangkan aspek kedua, yaitu kemampuan menjawab pertannyaan, untuk kategori BSB dari 0% menjadi 42,9%, kategori BSH dari 7,14% menjadi 50%, kategori MB dari 64,3% menjadi 7,14%, kategori BB dari 28,6% menjadi 0%. Dan aspek ketiga yaitu aspek menyebutkan kosa kata, untuk kategori BSB dari 0% menjadi 57,1%, kategori BSH dari 7,14% menjadi 35,7%, kategori MB dari 42,9% menjadi 7,14%, kategori BSB dari 50% menjadi 0%. Selanjutnya pengolahan data dilakukan dengan tehnik presentase uji t (Paired Sampel t-test). Berdasarkan hasil data perhitungan uji t di peroleh nilai Thitung ? Ttabel (12,767 ? 1,770). Maka dapat disimpulkan bahwa H0 di tolak dan H1 di terima, yang berarti terdapat penggunaan media boneka tangan terhadap keterampilan anak berbicara pada masa pandemic covid-19 dikelompok B TK PKK Beringin Masigi kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penggunaan media boneka tangan terhadap kreativitas anak. Kata kunci: media boneka tangan, keterampilan berbicara. |