Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Penggunaan Media Realita Terhadap Kemampuan Kognitif Anak Di Kelompok B2 TK Melati Tondo Kacamatan Mantikulore Kota Palu
Nama: SITI ZULAEKHAH
Tahun: 2021
Abstrak
Siti Zulaekhah 2016 " Pengaruh Penggunaan media realita terhadap kemampuan kognitif anak Di Kelompok B2 TK Melati Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu". Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing (1) : Besse Nirmala. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media realita terhadap kemampuan kognitif anak di Kelompok B2 TK Melati Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuantitatif dan jenis penelitian eksperimen. Subyek penelitian siswa kelas B2 Tk Melati Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu berjumlah 16 anak. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan teknik persentase dan uji t (Paired Sample t-test). Data rekapitulasi sebelum penelitian diperoleh rata-rata yaitu, 0?lam kategori BSB, kategori BSH sebanyak 17%, kategori MB sebanyak 29%, dan kategori BB sebanyak 54%. Setelah diberikan perlakuan diperoleh rata-rata terdapat 21?lam kategori BSB, kategori BSH sebanyak 56%, kategori MB sebanyak 15%, dan diperoleh 8% pada kategori BB. Berdasarkan hasil perhitungan uji t diperoleh nilai thitung ? ttabel (10.706 ? 1.753), dan nilai signifikansi 0.000 < 0.05 maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan H1 diterima, yang berarti terdapat pengaruh penggunaan media realita terhadap kognitif anak di Kelompok B2 TK Melati Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Kata kunci : penggunaan media realita; kemampuan kognitif; Anak Usia Dini; Metode Kuantitatif; Penelitian Eksperimen

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up