JudulPERANAN MEDIA GAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL WARNA PADA ANAK DI KELOMPOK A TK NURJANNAH |
Nama: Sartika |
Tahun: 2019 |
Abstrak Sartika. (2019). Peranan Media Gambar Terhadap Kemampuan Mengenal Warna Pada Anak Di Kelompok A Tk Nurjannah. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendididkan, Universitas Tadulako. Pembimbing (I) I Putu Suwika Dan Pembimbing (II) Fitriana. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan media gambar tehadap kemampuan mengenal warna pada anak di kelompok A Tk Nurjannah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Subyek penelitian berjumlah 16 anak, terdiri dari 7 anak laki-laki dan 9 anak perempuan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Pengelolahan data menggun akan teknik persentasi. Hasil analisis data minggu pertama setelah menggunakan media gambar, Menyebut macam-macam warna 1 anak (6,25%) kategori BSB, 2 anak (12,5%) kategori BSH, 4anak(25%) kategori MB, dan 9 anak (56,25%) kategori (BB). Menghitung benda berdasarkan warna 2 anak (12,25%) kategori BSB, 3 anak (12,75%) kategori BSH, 4 anak (25%) kategori MB, dan 7 anak (43,75%) kategori BB. Mengelompokan benda sesuai dengan warna 1 anak (6,25%) kategori BSB, 3 anak (18,75%) kategori BSH, 4 anak (25%) kategori MB, dan 8 anak ( 50%) kategori BB. Hasil analisis data minggu ketiga setelah menggunakan media gambar, Menyebutkan macam-macam warna 3 anak (18,75%) kategori BSB, 4 anak (25%) kategori BSH, 6 anak (37,5%) kategori MB, dan 3 anak (18,75 %) kategori BB. Menghitung benda berdasarkan warna 4 anak (25%) kategori BSB, 5 anak (37,5%) kategori BSH, 4 anak (25%) kategori MB, 2 anak (12,5%) kategori BB. Mengelompokan benda sesuai dengan warna, 4 anak (25%) kategori BSB, 7 anak (43,75%) kategori BSH, 4 anak (25%) kategori MB, dan 1 anak (6,25%) kategori BB. Dapat disimpulkan bahwa ada peranan media gambar terhadap kemampuan mengenal warna pada anak di kelompok A Tk Nurjannah. Kata Kunci : Media Gambar, Kemampuan Mengenal Warna |