JudulPENGARUH ALAT PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP KREATIVITAS ANAK DI KELOMPOK B TK ALKHAIRAAT PANGI KECAMATAN PARIGI UTARA KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: YULISA |
Tahun: 2019 |
Abstrak ABSTRAK Yulisa, 2019. Pengaruh Alat Permainan Edukatif Terhadap Kreativitas Anak di Kelompok B TK Alkhairaat Pangi Kecamatan Parigi Utara Kabupaten Parigi Moutong. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing (1), Andi Agusniatih; Pembimbing (II), Shofiyanti Nur Zuama. Permasalahan dalam penelitian ini adalah kreativitas anak belum berkembang dengan optimal karena kurangnya kesempatan dan kebebasan anak dalam mengembangkan idenya. Sehubungan dengan permasalahan tersebut, peneliti bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh kreativitas anak setelah diberikan perlakuan dengan kegiatan alat permainan edukatif. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif untuk menggambarkan keadaan sesungguhnya, kemudian ditarik kesimpulan. Adapun subjek penelitian adalah seluruh anak di kelompok B TK Alkhairaat Pangi Kecamatan Parigi Utara Kabupaten Parigi Moutong yang berjumlah 13 anak didik, terdiri dari 6 anak laki-laki dan 7 anak perempuan. Teknik pengumpulan data yaitu melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Pengolahan data dilakukan dengan teknik persentase. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa aspek kreatif melipat kertas koran terdapat 2 anak (15,38%) dalam kategori BSB, 7 anak (53,85%) dalam kategori BSH, 3 anak (23,08%) dalam kategori MB, dan 1 anak (7,69%) dalam kategori BB. Aspek kreatif membentuk plastisin menjadi bentuk buah-buahan terdapat 5 anak (38,46%) dalam kategori BSB, 5 anak (38,46%) dalam kategori BSH, 3 anak (23,08%) dalam kategori MB, dan 0 anak (0%) dalam kategori BB. Aspek kreatif bereksplorasi dengan bahan plastisin (berkarya plastisin) terdapat 4 anak (30,77%) dalam kategori BSB, 7 anak (53,85%) dalam kategori BSH, 1 anak (7,69%) dalam kategori MB, dan 1 anak (7,69%) dalam kategori BB. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh alat permainan edukatif terhadap kreativitas anak di kelompok B TK Alkhairaat Pangi Kecamatan Parigi Utara Kabupaten Parigi Moutong. Kata Kunci: Alat Permainan Edukatif, Kreativitas |