JudulPengaruh Media Animasi Komputer Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV Di SD Inpres 2 Tondo Pada Mata Pelajaran IPAS |
Nama: SITI NUR AZIZA Z. E MA'LUM |
Tahun: 2025 |
Abstrak Siti Nur Aziza Z.E Ma’lum, 2024. Pengaruh Media Animasi Komputer Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV di SD Inpres 2 Tondo Pada Mata Pelajaran IPAS. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulaku. Pembimbing:Herlina. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh media animasi komputer terhadap hasil belajar siswa kelas IV di SD inpres 2 tondo pada mata pelajaran IPAS. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian quasi eksperimen, desain penelitian menggunakan Two Group Pretest – Postest designs. Untuk teknik penelitian menggunakan teknik random sampling. Sampel pada penelitian ini berjumlah 39 siswa dari kelas IVA dan IVB, yang terdiri dari 18 siswa kelas IVA sebagai kelas Eksperimen dan 21 siswa kelas IVB sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian ini adalah tes hasil belajar berupa 15 soal berbentuk pilihan ganda. Data dianalisis dengan menggunakan SPSS untuk mencari tahu pencapaian signifikan antara dua kelompok, kelompok eksperimen menggunakan media animasi komputer sedangkan kelas kontrol menggunakan media buku. Berdasarkan nilai signifikan Paired Sampel T Test adalah 0,001, dengan nilai signifikan T- test<0,05 (0,001<0,05) dan taraf sigifikan 5% (0,05), maka Ha di terima dan Ho ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh media animasi komputer terhadap hasil belajar siswa kela IV di SD Inpres 2 Tondo pada mata pelajaran IPAS. Media animasi komputer membuat siswa aktif dalam proses pembelajaran sehingga mampu meningkatkan hasil belajar IPAS siswa. Kata kunci: Media animasi komputer, hasil belajar IPAS. Siti Nur Aziza Z.E Ma'lum, (2024). The Influence of Computer Animation Media on the Learning Outcomes of Class IV Students at SD Inpres 2 Tondo in Science and Technology Subjects. Thesis. Primary School Teacher Education Study Program, Department of Education, Tadulaku University. Supervisor: Herlina. This research aims to determine whether there is an influence of computer animation media on the learning outcomes of class IV students at SD Inpres 2 Tondo in the science and sciences subject. This research method uses a quasi-experimental research method, the research design uses a Two Group Pretest – Posttest design. For research techniques, random sampling techniques are used. The sample in this study consisted of 39 students from classes IVA and IVB, consisting of 18 students from class IVA as the experimental class and 21 students from class IVB as the control class. The instrument of this research is a learning outcomes test in the form of 15 multiple choice questions. Data were analyzed using SPSS to find out significant achievements between the two groups, the experimental group used computer animation media while the control class used book media. Based on the significant value of the Paired Sample T Test is 0.001, with a significant T-test value <0.05 (0.001 <0.05) and a significance level of 5% (0.05), then Ha is accepted and Ho is rejected. So it can be concluded that there is an influence of computer animation media on the learning outcomes of fourth grade students at SD Inpres 2 Tondo in the science and sciences subject. Computer animation media makes students active in the learning process so that it can improve students' science learning outcomes. Keywords: Computer animation media, science learning outcomes. |