JudulPENGEMBANGAN MODUL P5 (MODUL ADIPURA) TENTANG PEMANFAATAN TANAMAN OBAT KELUARGA (TOGA) PADA TEMA KEWIRAUSAHAAN BAGI SISWA SEKOLAH DASAR |
Nama: SRI HARDIANTI |
Tahun: 2024 |
Abstrak Sri Hardianti, 2024. Pengembangan Modul P5 (Modul Adipura) Tentang Pemnafaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Pada Tema Kewirausahaan Bagi Siswa Sekolah Dasar. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing: Azizah,S.Si M.Pd. Penelitian ini dilatar belakangi permasalahan yang dihadapi oleh guru di SD Inpres Bumi Sagu yaitu masa transisi kurikulum K13 ke kurikulum merdeka sehingga implementasi P5 belum terlaksana karena belum adanya modul P5 yang bisa digunakan guru dan peserta didik dalam proses pembelajran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Modul P5 tema kewirausahaan sebagai upaya dalam membentuk nilai-nilai profil pelajar Pancasila (P3). Metode penelitian yang digunakan adalah research and depolovment mengadopsi model pengembangan Sugiyono dengan 7 tahapan. Hasil penelitain ini adalah produk berupa Modul P5 Adipura tentang pemanfaatan tanaman obat keluarga (TOGA) pada tema kewirausahaan. Hasil rata-rata validasi ahli materi sebesar 3,29 dengan kriteria valid. Begitupun hasil rata-rata validasi ahli media sebesar 3,20 dengan kriteria valid, layak digunakan dalam proses pembelajaran proyek oleh pendidik dan peserta didik. Percobaan dalam kelompok kecil untuk menunjukan kepraktisan modul, dapat dilihat dari interval skor yang diperoleh dari instrumen lembar kepraktisan oleh pengguna (guru dan peserta didik) sebesar 3,86 dengan kriteria sangat praktis. Modul P5 Adipura layak digunakan yang dapat mempermudah pendidik dan peserta didik dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: Modul P5, Adipura, TOGA, Kewirausahaan, Sekolah Dasar |