Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMeningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV Di SDN 3 Tondo Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Role Playing
Nama: EINDRA SUTITO DANDELA
Tahun: 2023
Abstrak
Pembelajaran bahasa Indonesia merupakan salah satu mata pelajaran yang diajarkan di SD. Pembelajaran bahasa Indonesia memilki tujuan untuk memperoleh pengetahuan, sikap, dan keratifitas. Terdapat tiga keterampilan berbahasa dalam bahasa Indonesia yaitu keterampilan berbicara, menyimak dan menulis. Berdasarkan hasil observasi di SDN 3 Tondo Khususnya di kelas IV, Peneliti mendapat satu masalah yaitu rendahnya hasil belajar siswa khususnya pada mata pelajaran bahasa Indonesia. Untuk mengatasi masalah tersebut, peneliti menerapkan salah satu model pembelajaran yaitu role playing. Role playing adalah salah satu model pembelajaran yang dimana siswa ditutntut untuk memerankan suatu tokoh. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV di SDN 3 Tondo dengan menggunakan model pembelajaran role playing. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada siklus 1 hasil yang diperoleh siswa melalui tes mencapai 59,09% ketuntasan klasikal dan daya serap individu mencapai 70,34%. Pada siklus II terjadi peningkatan yaitu seluruh siswa tuntas dengan presentase ketuntasan klasikal mencapai 100?ya serap individu mencapai 91,13. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran role playing dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN 3 Tondo pada mata pelajaran bahasa Indonesia. Kata Kunci: Metode Role Playing, Hasil belajar, Pembelajaran bahasa Indonesia. Learning Indonesian is one of the subjects taught in elementary school. Learning Indonesian has the goal of acquiring knowledge, attitudes, and creativity. There are three language skills in Indonesian, namely speaking, listening, and writing skills. Based on the results of observations at SDN 3 Tondo, especially in class IV, researchers have one problem, namely the low student learning outcomes, especially in the Indonesian language subject. To overcome this problem the researcher applied one of the learning models, namely role playing. Role playing is a learning model in which students are required to portray a character. This study aims to improve the learning outcomes of fourth grade students at SDN 3 Tondo by using the role playing learning model. The type of research used in this research is Classroom Action Research which is carried out in 2 cycles. The results showed that in cycle 1 the results obtained by students through tests reached 59.09% classical completeness and individual absorption reached 70.34%. In cycle II there was an increase, namely that all students completed by displaying classical completeness reaching 100% individual absorption reaching 91.13. So it can be concluded that learning by using the role playing learning model can improve the learning outcomes of fourth grade students at SDN 3 Tondo in Indonesian. Keywords: Role Playing Model, Learning Outcomes, Indonesian language.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up