JudulPENINGKATAN KEMAMPUAN DALAM MENULIS KATA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR DI SD INPRES BARU KELAS I |
Nama: REGINA DWI MAHARANI |
Tahun: 2023 |
Abstrak Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan menulis kata siswa kelas I SD Inpres Baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media gambar dalam meningkatkan kemampuan menulis kata pada siswa kelas I SD Inpres Baru. Jenis penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian ini dilaksanakan di SD Inpres Baru. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas I dengan jumlah siswa sebanyak 22 orang. Desain dalam penelitian ini menggunakan model Kemmis dan Taggart yang terdiri dari 2 siklus. Setiap siklus dilaksanakan dalam dua kali pertemuan. Teknik pengumpulan data dilakukan yaitu observasi dan tes. Penelitian dilaksanakan menggunakan 2 siklus dengan 2 kali pertemuan dalam satu siklusnya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada siklus I kemampuan menulis siswa memperoleh nilai rata-rata 64,54?ngan ketuntasan klasikal 40,90%. Pada siklus II kemampuan menulis siswa meningkat dan memperoleh nilai rata-rata 80,36?n ketuntasan klasikal 81,81?ngan kriteria tercapai dalam indikator keberhasilan adalah 80%. Hal ini menunjukkan dari siklus I sampai siklus II rata-rata kemampuan menulis siswa engalami peningkatan dan dapat disimpulkan bahwa penggunaan media gambar dapat meningkatkan kemampuan menulis siswa. |