Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH PENGGUNAAN MODUL PEMBELAJARAN BERBASIS KONTEKSTUAL PADA MATERI PENGURANGAN BILANGAN BULAT TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA KELAS VI SD INPRES 3 TONDO
Nama: NELDAYANTI TANGKUDE
Tahun: 2023
Abstrak
Tangkude, Neldayanti 2023. “Pengaruh Penggunaan Modul Berbasis Kontekstual pada Materi Pengurangan Bilangan Bulat terhadap Minat Belajar Siswa Kelas VI SD Inpres 3 Tondo”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing Mufidah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modul pembelajaran berbasis kontekstual materi pengurangan bilangan bulat terhadap minat belajar siswa kelas VI Sekolah Dasar. Desain penelitian ini adalah quasi experimental design. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa angket, observasi, dan wawancara. Angket digunakan untuk mengetahui minat belajar siswa, baik sebelum perlakukan maupun setelah perlakuan modul pembelajaran berbasis kontekstual. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIA (kelas kontrol) 24 siswa dan kelas VIB (kelas eksperimen) 22 siswa. Sebelum pengujian hipotesis terlebih dahulu dilakukan uji prasayarat. Hasil uji prasyarat yang dilakukan menunjukkan sampel yang digunakan berdistribusi normal dan homogen dengan nilai sig. a > 0,05. Selanjutnya hasil uji hipotesis (paired sample t-test) dengan berbantu program SPSS 25 diperoleh nilai signifikan sebesar 0,000. Sehingga didapatkan hasil uji-t 0,000 < 0,05, ???????? ditolak dan ???????? diterima. Artinya, modul pembelajaran berbasis kontekstual materi pengurangan bilangan bulat berpengaruh terhadap minat belajar siswa kelas VI SD Inpres 3 Tondo. Kata Kunci: Minat Belajar, Modul Kontekstual, Pengaruh, Pengurangan Bilangan Bulat.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up