Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEFEKTIVITAS PENGGUNAAN MODUL PEMBELAJARAN PERKALIAN BILANGAN BULAT BERBASIS KONTEKSTUAL PADA HASIL BELAJAR SISWA KELAS VI SD INPRES 1 TANAMODINDI
Nama: PUTRI ROSITA DEWI
Tahun: 2022
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan modul pembelajaran perkalian bilangan bulat berbasis kontekstual terhadap hasil belajar siswa kelas VI SD Inpres 1 Tanamodindi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi eksperimen). Desain penelitian adalah one group pre-test post test design. Partisipan pada penelitian adalah siswa kelas VI SD Inpres 1 Tanamodindi yang berjumlah 24 siswa. Pengambilan data yang dilakukan menggunakan tes, dan analisis data menggunakan uji sampel t-test dengan berbantuan SPSS. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 maka hipotesis Ha diterima dan H0 ditolak, artinya modul pembelajaran perkalian bilangan bulat berbasis kontekstual efektif digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VI SD Inpres 1 Tanamodindi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up