Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulHUBUNGAN KERJASAMA GURU DAN ORANG TUA PADA PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V SDN 9 SINDUE DI TENGAH PANDEMI COVID-19
Nama: ARDIYAN MANTOLAS
Tahun: 2022
Abstrak
1. Ardiyan Mantolas, 2022. Hubungan Kerjasama Guru dan Orang Tua Pada Prestasi Belajar Siswa Kelas V SDN 9 SINDUE, Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Arif Firmansyah, S.Pd., M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan kerjasama guru dan orang tua pada prestasi belajar siswa kelas V SDN 9 SINDUE. Pengumpulan datanya menggunakan teknik wawancara, angket, prestasi belajar melalui niai rapor, dan dokumentasi. Sampel penelitian yang dilibatkan dalam penelitian ini berjumlah 15 orang siswa yang terdiri dari 11 orang siswa laki-laki dan 4 orang siswa perempuan. Instrumen yang digunakan dalam proses penelitian ini adalah angket terbuka untuk memperoleh data tentang kerjasama guru dan orang tua siswa. Analisis data penelitian dengan teknik presentase, sedangkan untuk menguji hipotesis digunakan teknik korelasi Product moment pada taraf signifikan 5?ngan taraf kepercayaan 95%. Berdasarkan hasil angket kerjasama guru dan orang tua siswa kelas V SDN 9 SINDUE di peroleh jumlah skor 1185 dari 15 orang tua siswa, sehingga hasil presentasinya 7,90?ngan klasifikasi baik. Sedangkan untuk prestasi belajar siswa kelas V SDN 9 SINDUE di peroleh jumlah skor 1160 dari 15 siswa, sehingga hasil presentasenya 7,73?ngan klasifikasi tinggi. Pengujian hipotesis menunjukan bahwa rhitung > rtabel atau 0,778 > 0,514. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara kerjasama guru dan orang tua pada prestasi belajar siswa kelas V SDN 9 SINDUE. Kata Kunci: Kerjasama Guru Dan Orang Tua, Prestasi Belajar Siswa. 2. Ardiyan Mantolas, 2022. Cooperation between Teachers and Parents on Student Achievement in Class V SDN 9 SINDUE, Thesis, Elementary School Teacher Education Study Program, Department of Education, Faculty of Teacher Training and Education, Tadulako University. Supervisor: Arif Firmansyah, S.Pd., M.Pd. This study aims to determine whether there is a cooperative relationship between teachers and parents on the learning achievement of fifth grade students at SDN 9 SINDUE. The data collection uses interview techniques, questionnaires, learning achievement through report cards, and documentation. The research sample involved in this study amounted to 15 students consisting of 11 male students and 4 female students. The instrument used in this research process is an open questionnaire to obtain data on the cooperation of teachers and parents of students.correlation technique is used Product moment at a significant level of 5% with a 95% confidence level. Based on the results of a collaborative questionnaire between teachers and parents of class V SDN 9 SINDUE, the total score was 1185 from 15 parents, so the presentation result was 7.90% with a good classification. Meanwhile, for the learning achievement of the fifth grade students of SDN 9 SINDUE, the total score was 1160 from 15 students, so the percentage result was 7.73% with a high classification. Hypothesis testing shows that rcount > rtable or 0.778 > 0.514. Based on the results of this study, it can be concluded that there is a significant relationship between the cooperation of teachers and parents on the learning achievement of fifth grade students at SDN 9 SINDUE.. Keywords: Teacher and Parents Cooperation, Student Achievement.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up