Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kompetensi Profesional Guru Terhadap Minat Belajar Siswa Kelas VI Di SD Karuna Dipa Palu
Nama: ICHSANUDDIN SYAHPUTRA ILMUDDIN
Tahun: 2025
Abstrak
Ichsanuddin, 2025. “Analisis Kompetensi Profesional Guru Terhadap Minat Siswa Kelas VI di SD Karuna Dipa Palu”. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Kadek Hariana, M.Pd. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan kompetensi profesional guru terhadap Minat belajar siswa Kelas VI di SD Karuna Dipa Palu. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif kualitatif dengan lokasi penelitian di SD Karuna Dipa Palu dengan 25 siswa kelas VI. Pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Menggunakan teknik analisis reduksi data,display data,dan penarik kesimpulan. Hasil penelitian tentang kompetensi profesional guru terhadap Minat belajar siswa kelas VI di SD Karuna Dipa Palu menunjukkan guru kelas sudah memiliki kompetensi profesional dalam mengajar dan mempengaruhi Minat belajar siswa menjadi lebih baik. Hal ini tampak dari hasil analisis mayoritas respon siswa menunjukkan hasil yang positif terhadap indikator-indikator kompetensi profesional guru di antaranya penguasaan materi pembelajaran, pemahaman terhdapat peserta didik, perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran, penilaian dan evaluasi pembelajaran, komunikasi efektif dan inovasi dalam pembalajaran yang mengartikan guru memiliki kompetensi yang baik dalam mengajar. Selain itu, sekolah turut mendukung pengembangan kompetensi guru melalui pelatihan berkelanjutan dan fasilitas yang memadai, sehingga proses pembelajaran menjadi lebih efektif. Kolaborasi antara guru, sekolah, dan orang tua menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung semua aspek pembelajaran siswa serta terciptanya kondisi belajar yang kondusif, pada akhirnya dapat meningkatkan partisipasi aktif siswa serta hasil pembelajaran yang optimal. Kata Kunci: Kompetensi Profesional Guru, Minat Belajar Siswa

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up