JudulFAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS DI MASA COVID-19 |
Nama: MIRHA ASTUTI |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1). bagaimana minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS di masa pandemi covid-19. 2). apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS di masa covid-19. Penelitian ini bertujuan 1). untuk mengetahui bagaimana minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS di masa covid-19. 2). untuk mengetahui apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS di masa covid-19. Rancangan penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Data dikumpulkan menggunakan lembar observasi, angket, wawancara dan dokumentasi, dalam penelitian ini siswa, dan guru sekolah SDN Inpres 3 Tondo sebagai narasumber. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa 1). Minat belajar siswa di SDN Inpres 3 Tondo pada mata pelajaran IPS di masa pandemi covid-19 berada pada kategori baik dengan persentase sebesar 71%. Akan tetapi peneliti juga menemukan 2). Faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS di masa covid-19 di SDN Inpres 3 Tondo yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Adapun faktor internal yakni : adanya siswa yang mudah lelah dalam belajar terutama secara offline dan siswa yang ditemukan tertidur saat pelajaran berlangsung. Faktor eksternal yakni : kurangnya perhatian siswa, kurangnya dukungan orang tua, jaringan internet tidak stabil, tidak adanya kuota internet, siswa tidak memiliki android dan adanya wabah virus corona covid-19 mengakibatkan keterbatasan siswa dalam belajar secara langsung di sekolah. Kata kunci : Faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar |