Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS MODEL PEMBELAJARAN DALAM PROSES PEMBELAJARAN LURING DI MASA COVID-19 PADA KELAS IV DI SDN 2 LABUAN LOBO
Nama: KHAIRUNNISA
Tahun: 2021
Abstrak
Khairunnisa, 2021. Analisis Model Pembelajaran dalam Proses Pembelajaran Luring di Masa Covid-19 pada Kelas IV di SDN 2 Labuan Lobo. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Azizah, S.Si,M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran guru dalam proses pembelajaran LURING dimasa COVID-19 dan Untuk mengetahui model pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran LURING dimasa COVID-19 pada kelas IV di SDN 2 Labuan Lobo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah kelas IV yang terdiri dari 10 siswa. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dijelaskan oleh peneliti, maka disimpulkan bahwa penelitian ini adalah penelitian studi analisis dimana peneliti ingin melihat peran guru dalam proses pembelajaran luring di masa Covid-19 dan mengetahui model pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran Luring di masa Covid-19 di SDN 2 Labuan Lobo. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dengan memberikan angket kepada siswa kelas IV SDN 2 Labuan Lobo. Diperoleh hasil yaitu siswa selalu siap mengikuti pembelajaran walaupun pelaksanaannya dilakukan secara LURING. Siswa selalu menyiapkan peralatan seperti buku tulis, buku paket, dan alat tulis pembelajaran dimulai. Berdasarkan hasil analisis angket diketahui bahwa guru cukup baik dalam memberikan pertanyaan di awal pembelajaran. Hal ini dibuktikan dari hasil analisis angket, bahwa 80% mengatakan guru selalu memberikan pertanyaan di awal pembelajaran. Guru memberikan tugas di setiap akhir pembelajaran. Berdasarkan hasil angket, diperoleh sebanyak 90% siswa mengerjakan tugas dengan baik. Dilihat dari hasil analisis angket dan wawancara guru di SDN 2 Labuan Lobo bahwa penggunaan model pembelajaran yang digunakan cukup baik karena pada presentase hasil analisis angket masih terdapat 70% siswa memilih bahwa guru sering menggunakan model pembelajaran. Dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning siswa lebih termotivasi mengikuti proses pembelajaran. Kata Kunci: Model Pembelajaran Problem Based Learning, Metode Pembelajaran LURING

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up