JudulPENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR DI RUMAH TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 19 POSO |
Nama: SRI ZULFITRI SATARI |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Sri Zulfitri Satari, 2020. Pengaruh Kemandirian Belajar Di Rumah Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas V SDN 19 Poso. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing Abdul Rahman, S.Pd M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh kemandirian belajar siswa di rumah terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SDN 19 Poso. Penelitian ini di lakukan pada bulan Agustus-November 2020, dengan lokasi penelitian di SDN 19 Poso. Adapun penelitian ini dilakukan secara dor to dor di tiap-tiap rumah siswa di Kecamatan Poso Kota, Kabupaten Poso dikarenakan kondisi sekarang yang tengah dilanda Covid-19 sesuai dengan aturan pemerintah yang menetapkan bahwa pemebelajaran dilakukan secara daring ( dalam jaringan). Penelitian ini menggunakan pendekatan Kuantitatif dengan dengan menggunakan Korelasional. Subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas V SDN 19 Poso dengan jumlah 24 orang siswa. Pengambilan data berupa angket dan tes serta analisis data menggunakan uji koefisien korelasi. Hasil penelitian diperoleh pada pengisian angket dengan rata-rata 138,484 dan pada pengisian tes diperoleh rata-rata 80. Dengan persamaan regresi Y= 6,796 + 0,020, persamaan ini menunjukan bahwa setiap peningkatan satu skor kemandirian belajar di rumah dapat menyebabkan kanaikan hasil belajar pada konstanta 6, 796 dengan demikian kmandirian belajar di rumah berpengaruh terhadap hasil belajar IPA di SDN 19 Poso. Berdasarkan hasil uji koefisien korelasi diperoleh nilai koefisien korelasi (0,407) > 0,404 maka Ho ditolak, artinya bahwa ada pengaruh antara kemandirian belajar di rumah terhadap hasil belajar IPA. Kata Kunci: Kemandirian belajar di rumah, hasil belajar. ABSTRACT Sri Zulfitri Satari, 2020. The Effect of Independent Learning at Home on Natural Sciences Learning Outcomes of Students at Grade V of SDN 19 Poso. Skripsi of Elementary School Teacher Education Study Program, Sciences Education Department, Teacher Training and Education Faculty, Tadulako University, Supervised by Abdul Rahman. This research aims to determine the effect of independent learning at home on Natural Sciences learning outcomes of students at grade V of SDN 19 Poso. This research was conducted from August to November 2020 at SDN 19 Poso. This research was conducted door-to-door in each student's house in Poso City Subdistrict of Poso District due to the current condition of Covid-19 pandemic according to government regulations that stipulate that learning is carried out online. This research was a quantitative approach by using correlation. The subjects in this research were 24 students at grade V of SDN 19 Poso. Data were collected through questionnaires and tests. Data analysis used the correlation coefficient test. The results were obtained by filling out the questionnaire with an average of 138.484, and filling in the test obtained 80. This equation shows that each increase of one score of independent learning at home can increase learning outcomes at a constant 6.796. Therefore, independent learning at home affects the results of learning science at SDN 19 Poso. The correlation coefficient value (0.407)> 0.404 means that Ho is rejected. It means that there is an influence between independent learning at home on science learning outcomes. Keywords: Independent Learning at Home, Learning Outcomes. |