JudulMENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENDEKATAN CTL (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING) PADA MATERI PENGURANGAN BILANGAN PECAHAN DI KELAS V SDN 16 SINDUE |
Nama: YULIANTI |
Tahun: 2020 |
Abstrak Yulianti, 2019. Meningkatkan hasil belajar siswa melalui pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) pada materi pengurangan bilangan pecahan di kelas V SDN 16 Sindue. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Jurusan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. Pembimbing Akina. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh deskripsi peningkatan hasil belajar siswa melalui Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) pada Materi Pengurangan Bilangan Pecahan di Kelas V SDN 16 Sindue tahun pelajaran 2018 / 2019. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang didalamnya terdapat dua siklus, masing-masing siklus terbagi atas empat tahap yaitu (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) observasi, dan (4) refleksi. Untuk lokasi penelitian ini dilaksanakan di SDN 16 Sindue yang terfokus pada kelas V dengan jumlah siswa sebanyak 16 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah (1) pemberian tes, (2) pengamatan / obeservasi, (3) wawancara, dan (4) dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kuantitatif dan kualitatif . Pembelajaran yang dilakasanakan pada penelitian ini dibagi atas 2 siklus dengan hasil sebagai berikut : peningkatan hasil nilai rata-rata siklus I yaitu 76, 56 kemudian naik 9,37 menjadi 85,93 pada siklus II. Selanjutnya secara klasikal pun dapat dilihat meningkat dari kegiatan siklus I sebanyak 75 % kemudian naik 12,5 % menjadi 87,5 % pada siklus II. Kata kunci : Hasil belajar siswa, Pendekatan CTL, Materi pengurangan bilangan pecahan |