Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kompetensi Profesional Guru Terhadap Hasil Belajar Siswa Di SDN 20 Dampelas
Nama: FEBRIANTI
Tahun: 2020
Abstrak
Febrianti, 2020. “ Analisis Kompetensi Profesional Guru Terhadap Hasil Belajar Siswa di SDN 20 Dampelas”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing Anjar Kusuma Dewi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kompetensi profesional guru terhadap hasil belajar siswa di SDN 20 Dampelas. Subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V yang berjumlah 14 siswa, 7 laki – laki dan 7 perempuan. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya data yang terkumpul diolah dan dianalisis dengan menggunakan data kualitatif dan analisis data kuantitatif sebagai pendukungnya. Data kualitatif yaitu data yang sifatnya deskriptif, keterangan maupun informasi berupa angka. Adapun data kuantitatif yaitu data yang berupa angka – angka dalam angket. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 14 orang siswa yang menjadi responden, maka dapat dilihat persentase jawaban sangat baik sebesar 56 %, sedangkan 34 % menjawab baik, 9 % menjawab cukup baik dan 1 % menjawab kurang. Jadi berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa dari 4 alternatif jawaban yang tersedia, siswa lebih banyak memilih sangat baik dan paling sedikit memilih kurang. Hal ini berarti guru kelas sudah sesuai dengan kompetensi profesional yang diharapkan. Kata Kunci : Kompetensi Profesional Guru, Hasil Belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up