Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPenerapan Metode Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar SBK Siswa Kelas V SDN 2
Nama: I Wayan Friandi
Tahun: 2019
Abstrak
I Wayan Friandi (2019). Penerapan Metode Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar SBK Siswa Kelas V SDN 2 Tumora. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Huber Yaspin Tandi. Masalah dalam penelitian ini yaitu apakah dengan menggunakan metode role playing dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran SBK di kelas V SDN 2 Tumora ? Tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkn hasil belajar siswa pada mata pelajaran SBK di kelas V SDN 2 Tumora melalui metode role playing. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 2 Tumora, yang melibatkan 25 orang siswa, yang terdiri atas 8 orang laki-laki dan 17 orang perempuan yang terdaftar pada tahun ajaran2018/2019. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kemmis dan Mc. Taggart yang terdiri atasa dua siklus. Di mana pada setiap siklus dilaksanakan dua kali pertemuan di kelas dan setiap siklus terdiri empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Dari hasil penelitian Pada tes awal tuntas klasikal tes di peroleh 3 orang siswa (12%) dan belum tuntas 22 orang siswa (88%). Untuk tes akhir setelah siklus I tuntas klasikal diperoleh 11 orang siswa ( 44%) dan yang belum tuntas diperoleh 14 orang siswa (56%). Untuk tes akhir setelah siklus II tuntas klasikal diperoleh 22 orang (88%) dan yang belum tuntas mencapai 3 orang siswa (12%). Maka hasil belajar siswa terhadap materi pembelajaran SBK dengan menggunakan metode role playing di kelas V SDN 2 Tumora dinyatakan berhasil dan mengalami peningkatan. Kata Kunci : Hasil Belajar Siswa dan Metode Role Playing

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up