Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERANAN GURU KELAS TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V SDN 15 SIRENJA KECAMATAN SIRENJA Oleh
Nama: DEWI RAHMAYANI
Tahun: 2020
Abstrak
Dewi Rahmayani, 2019. Peranan Guru Kelas Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas V SDN 15 Sirenja Kecamatan Sirenja. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing (I) H. Syamsul Bahar, (II) Rizal. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peranan guru kelas terhadap prestasi belajar siswa kelas V di SDN 15 Sirenja. Metode penelitian ini menggunkan metode deskriptif. Lokasi penelitian ini dilakukan di SDN 15 sirenja. Objek penelitian adalah siswa V SDN 15 Sirenja yang berjumlah 24 orang pada tahun ajaran 2017/2018 dan guru yang terlibat dalam proses pembelajaran di kelas tersebut. Peran guru dalam melakukan proses pembelajaran sangat baik hal ini diperoleh dari analisis yang dilakukan, bahwa guru mendorong siswa untuk aktif belajar selain itu, guru selalu memotivasi siswa dengan kata-kata yang membangun semangat dan membuat pandangan-pandangan kepada siswa apabila mereka giat atau rajin serta tekun belajar. Penanganan guru terkait menangani dan mengarahkan tingkah laku siswa agar tidak merusak suasana kelas masuk dalam kategori baik karena terdapat 21 orang siswa atau sebesar 88% siswa dari kelas V SDN 15 Sirenja merasakan bahwa guru mereka sudah melakukan penanganan dan pengarahan serta memberikan fasilitas yang dibutuhkan dalam proses pembelajaran agar saat proses belajar mengajar berlangsung siswa-siswa lain yang berbeda tempat duduk atau kelompok belajar tidak merusak suasana belajar mengajar yang diberikan oleh guru. Kata Kunci: Peranan Guru Kelas, Prestasi Belajar Siswa

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up