JudulPERAN GURU GEOGRAFI DALAM MEMBENTUK KARAKTER DISIPLIN SISWA MELALUI PEMBELAJARAN DI SMA NEGERI 4 PALU |
Nama: TRI ADRIAN |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Tri Adrian (2022). “Peran Guru Geografi dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Melalui Pembelajaran di SMA Negeri 4 Palu”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Abdul Hamid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Peran Guru Geografi Dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Melalui Pembelajaran di SMA Negeri 4 Palu. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Pendekatan ini merupakan strategi penelitian untuk memperoleh data yang valid sesuai dengan karakteristik. Objek penelitiannya adalah kepala sekolah, guru geografi dan siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan dengan pendekatan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah analisis induktif artinya peneliti memaparkan peristiwa-peristiwa yang bersifat khusus kemudian menarik kesimpulan secara umum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru geografi yang selalu mengajar dengan pemberian nasihat dan motivasi, tidak lupa juga menegur dan memberi hukuman yang mendidik bagi siswa yang melanggar aturan. Peran Guru geografi dalam membentuk kedisiplinan siswa dengan memberikan bimbingan arahan dan motivasi sebelum masuk kelas, menerapkan kedisiplinan baik dari segi waktu sesuai tata tertib aturan yang ada di sekolah, berpakaian rapi, menjaga kebersihan agar mampu belajar dengan nyaman dan menyenangkan di kelas. Lalu dalam sebuah upaya pasti ada faktor pendukung dan penghambatnya. Begitu juga di SMA Negeri 4 Palu. Dalam prakteknya guru, orang tua, teman sebaya dan lingkungan masyarakat bisa menjadi faktor yang mendukung maupun menghambat upaya pembentukan karakter disiplin. Kata Kunci : Peran guru geografi, karakter disiplin. |