JudulPENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS AUDIO VISUAL OLEH GURU GEOGRAFI PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SMA NEGERI 5 MODEL PALU |
Nama: RIYANTO PRIMANANDA |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Riyanto Primananda (A 351 17 004). “ Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Audio Visual Oleh Guru Geografi Pada Masa Pandemi Covid-19 di SMA Negeri 5 Model Palu “. Skripsi. Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Dibimbing oleh Bapak Abdul Hamid. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan media pembelajaran berbasis audio visual dan juga faktor-faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat dalam penggunaan media audio visual oleh Guru geografi selama masa pandemic Covid-19 di SMA Negeri 5 Model Palu. Subyek dalam penelitian ini yakni guru mata pelajaran geografi yang berjumlah 3 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran audio visual telah dilakukan oleh guru geografi selama masa pandemi ini. Media audio visual yang digunakan merupakan video pembelajaran yang bersumber dari internet melalui kanal Youtube, yang kemudian diunggah di E-Learning melalui website sman5palu.sch.id. Adapun faktor pendukung dalam penggunaan media audio visual ini yakni ketersediaan sarana, kuota data internet/ wifi, dan juga ketersediaan media audio visual di youtube. Sedangkan untuk faktor penghambat yakni Ketidakstabilnya jaringan internet yang menyebabkan guru tak dapat mengunduh, mengunggah ataupun memutar media audio visualnya. Kata Kunci : Penggunaan, media audio visual, Guru geografi. |