Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAKTIVITAS MASYARAKAT PENAMBANG DI AREA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN POBOYA KECAMATAN MANTIKULORE KOTA PALU
Nama: FADIL
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK FADIL, 2023. “Aktivitas Masyarakat Penambang Di Area Perusahaan Pertambangan Poboya Kecamatan Mantikulore Kota Palu”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Kegurusan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas masyarakat penambang sebelum dan setelah adanya perusahaan pertambangan serta kondisi ekonomi masyarakat penambang. Jenis penelitian menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data berupa observasi, instrumen, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas penambangan masyarakat sebelum adanya perusahaan dalam melakukan penambangan lokasinya dapat dilakukan dimana saja. Kondisi ekonomi masyarakat penambang sebelum adanya perusahaan pertambangan emas sangat begitu meningkatkan ekonomi masyarakat dikarenakan masyarakat bebas dalam menambang emas. Kondisi ekonomi masyarakat penambang setelah adanya perusahaan pertambangan mengalami penurunan karena masyarakat penambang sangat sulit untuk melakukan penambangan disebabkan adanya kebijakan atas kesepakatan antara pemerintah dan masyarakat penambang yaitu batasan waktu kerja serta penentuan lokasi tambang. Kata Kunci: Aktivitas masyarakat penambang, kondisi ekonomi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up