Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPersepsi Msyarakat Dalam Memilih Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Model Al-Khairaat Siniu Di Desa Siniu Sayogindano Kabuaten Parigi Moutongo
Nama: RIFKI ZULFAHMI
Tahun: 2020
Abstrak
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh jumlah siswa Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Model Al-Khairaat Siniu yang sangat kurang yaitu berjumlah 7 orang dari total siswa 159 siswa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui persepsi masyarakat dalam memilih Madsarah Aliyah Pondok Pesantren Model Al-Khairaat Siniu di Desa Siniu Sayogindano Kecamatan Siniu Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian pada penelitian ini ialah masyarakat yang berada di Desa Siniu Sayogindano berjumlah 8 orang, dengan klasifikasi 6 orang yang tidak memilih madrasah dan 2 orang yang yang memilih di madrasah. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh adalah meskipun seluruh persepsi masyarakat terhadap Madsarah Aliyah Pondok Pesantren Model Al-Khairaat Siniu adalah baik namun belum bisa mengatasi permasalahan tentang kurangnya anak di Desa Siniu Sayogindano untuk bersekolah di madrsah tersebut. Hal tersebut dapat dilihat dari jumlah siswa yang berasal dari Desa Siniu Sayogindano hanya berjumlah 7 siswa. Kata Kunci : Persepsi Masyarakat, Sekolah dan Keputusan Memilih Sekolah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up