Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulHUBUNGAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS XI IPS SMA NEGERI 4 PALU
Nama: Suci Murniyati.M
Tahun: 2019
Abstrak
Suci Murniyati. M. (2019). Hubungan Kemandirian Belajar Siswa terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Geografi Kelas XI IPS SMA Negeri 4 Palu. Skripsi, Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Abd. Hamid Ali. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah hubungan kemandirian belajar siswa terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas XI IPS SMA Negeri 4 Palu. Tujuan penelitian mengetahui hubungan kemandirian belajar siswa terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas XI IPS SMA Negeri 4 Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Subyek penelitian menggunakan sampling population karena jumlah populasi kecil atau kurang dari 100 maka yang diambil menjadi sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS 1 dan XI IPS 2 berjumlah 45 orang siswa. Teknik pengumpulan data berupa observasi, angket, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan yang positif (signifikan) antara kemandirian belajar siswa terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas XI IPS di SMA Negeri 4 Palu, hal ini berdasarkan data penilitian deskriptif kuantitatif dengan uji korelasi diperoleh nilai rhit lebih besar dari rtabel (0,586 > 0,287). Berdasarkan pedoman interpretasi koefisien korelasi berada pada interval 0,40-0,599 dengan tingkat hubungan sedang, maka hipotesis (Ha) “kemandirian belajar memiliki hubungan terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas XI IPS SMA Negeri 4 Palu” diterima. Kata Kunci: Kemandirian belajar dan Hasil belajar geografi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up